Amiruddin Ajak Peserta Musrena Bangun Komitmen Bersama demi Kota Berkesejahteraan

- 19 Februari 2024, 20:30 WIB
Pj Wali Kota Banda Aceh Amiruddin membuka Musyawarah Rencana Aksi Perempuan dan Anak (Musrena) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Banda Aceh 2025 di Aula Kantor Bappeda Banda Aceh, Senin, 19 Februari 2024.
Pj Wali Kota Banda Aceh Amiruddin membuka Musyawarah Rencana Aksi Perempuan dan Anak (Musrena) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Banda Aceh 2025 di Aula Kantor Bappeda Banda Aceh, Senin, 19 Februari 2024. /Pemko Banda Aceh/

Sementara itu, Kepala Bappeda Banda Aceh, Rosdi, turut memberikan pandangan terhadap Musrena sebagai sebuah wadah komunikasi langsung bagi kaum perempuan, anak, dan kelompok disabilitas. Menurutnya, musyawarah selama tiga hari ini akan menghimpun aspirasi dan membahas usulan program atau kegiatan yang akan dilaksanakan pemerintah, sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

"Musrena bukan hanya forum diskusi semata, tapi merupakan sebuah wadah nyata untuk mengidentifikasi kebutuhan masyarakat. Tujuannya adalah untuk terus meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat Banda Aceh, dengan fokus pada perempuan, anak-anak, dan penyandang disabilitas," paparnya.

Rosdi menegaskan komitmen Bappeda Banda Aceh untuk mengawal dan merealisasikan hasil musyawarah ke dalam rencana pembangunan yang dapat dirasakan oleh masyarakat. "Kami siap bekerja sama dengan semua pihak terkait, dan tentunya memperhatikan keterbatasan sumber daya yang ada," tambahnya.***

Halaman:

Editor: Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah